Argentina Dipecundangi Arab Saudi 1-2 Dalam Laga Piala Dunia Grup C

gNews.co.id – Secara mengejutkan, Arab Saudi menumbangkan Argentina pada pertemuan di Piala Dunia Grup C, Selasa (22/11/2022) waktu setempat.

Argentina sempat mencetak dua gol tambahan di babak pertama dalam laga lawan Arab Saudi, namun gol tersebut dianulir.

Setelah Lionel Messi mencetak gol lewat penalti di menit ke-10 yang membuat Argentina unggul 1-0, Albiceleste sempat dua kali menggetarkan gawang Arab Saudi.

Messi dengan dingin mengirim bola ke dalam gawang. Namun gol ini dianulir setelah hakim garis mengangkat bendera tanda Messi sudah lebih dulu berada dalam posisi offside.

Lima menit berselang, giliran Lautaro Martinez yang berhasil mengirimkan bola masuk ke dalam gawang. Lautaro Martinez melepaskan tendangan cungkil yang tidak bisa dihalau oleh Al Owais.

Lautaro Martinez sempat merayakan gol tersebut. Namun kemudian berdasarkan pantauan VAR, gol tersebut tidak disahkan lantaran Lautaro Martinez berada dalam posisi offside.

Babak kedua dimulai, Arab Saudi beri kejutan! Di menit ke-48, Saleh Al-Shehri mencetak gol penyeimbang kedudukan.

Baca: Dekati Akhir Pertandingan Gawang Senegal Dibobol Belanda, Skor Akhir 0-2

Komentar