gNews.co.id – Ketum DPP Satuan Komando Saber Korupsi, Hisam Kaimudin meminta kepada Kejati Sulteng agar serius menanggapi laporannya ihwal Tipikor di Pemda Kabupaten Morowali.
Ketua Umum (Ketum) Hisam Kaimudin mendesak Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulawesi Tengah (Sulteng) segera mempanggil Sekertaris Kabupaten (Sekab) Morowali.
“Terkait kasus dugaan pembuatan SK loloskan honorer siluman jadi PNS di Kabupaten Morowali,” tegas Hisam dalam keterangnnya, Sabtu (23/9/2023).
Dia mengaku sudah mengonfirmasi pihak Kejati Sulteng, melalui Plt. Kasipenkum, Abdul Haris Kiay, namun belum mendapat kepastian sejauh mana proses laporannya.
“Saya carikan infonya sampe sejauh mana laporannya. Mungkin Senin baru ada informasi lengkapnya,” tulis Hisam kepada tim media.
Kejati Sulteng Telaah Laporan Saber Korupsi soal Dugaan Tipikor Sekab Morowali
Diberitakan sebelumnya, Kejati Sulteng sudah menerima laporan dari Ketum Komando Saber Korupsi, Hisam Kaimudin soal dugaan Tipikor Sekab Morowali, Yusman Mahbub.
Pelaksana harian (Plh) Kasipenkum Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulawesi Tengah (Sulteng), Abdul.Haris Kiay mengemukakan laporan itu sedang diproses.
Baca: Kejati Sulteng Telaah Laporan Saber Korupsi soal Dugaan Tipikor Sekab Morowali
Komentar