Longki Ajak Warga Palu Menangkan Hidayat-Andi Nur B Lamakarate di Pilkada Kota 2024

gNews.co.id – Longki Djanggola mengajak masyarakat Kota Palu bersatu memenangkan Hidayat-Andi Nur B Lamakarate di Pilkada kota pada November mendatang.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Sulawesi Tengah, Longki Djanggola menyerukan seluruh masyarakat Palu untuk bersatu mendukung dan memenangkan pasangan Hidayat-Andi Nur B Lamakarate (Anca) dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024.

Berbicara di hadapan ratusan pendukung di Jatinegara, Tavanjuka, Palu pada 28 Agustus 2024 lalu, Longki menegaskan bahwa Hidayat dan Anca merupakan pasangan yang ideal untuk memimpin kota, karena keduanya adalah putra asli Palu dengan ikatan emosional kuat terhadap masyarakatnya.

“Sebagai warga Palu, kita harus bangga. Pasangan ini adalah perwakilan terbaik kita yang siap memajukan kota dalam Pilkada. Mereka lahir dan besar di sini, sehingga tahu persis kebutuhan masyarakat,” ujar Longki.

Longki, yang pernah menjabat sebagai Gubernur Sulawesi Tengah selama dua periode (2010-2020), menilai Hidayat-Anca mampu membawa kesejahteraan bagi masyarakat Palu.

Menurutnya, pemimpin yang berasal dari wilayah yang sama akan lebih peduli dan paham dengan tantangan yang dihadapi warga.

“Saya mengajak semua masyarakat Lembah Palu untuk bersatu memenangkan Hidayat-Anca. Ini saatnya kita memilih pemimpin yang fokus membangun Palu, bukan yang hanya mengambil keuntungan di sini dan membangun di tempat lain,” katanya yang disambut tepuk tangan para pendukung.

Longki juga berpesan agar masyarakat tidak mudah terprovokasi selama masa kampanye dan tetap menjaga persatuan. Ia mengimbau untuk tidak terlibat dalam tindakan negatif maupun mencemarkan nama baik calon lain.

“Mari kita berpolitik dengan santun dan tidak mudah terprovokasi. Jangan menjelekkan calon lain, tapi fokus pada kebaikan bersama dan kesejahteraan Palu,” tegas Longki.

Baca: Hidayat Mengaku akan Bangun Kembali Mall Tatura Palu: Sudah ada Investor yang Siap

Komentar