Tanda Tangan Direktur Perusahaan Ini Diduga Dipalsukan Proyek Pengadaan Motor Yamaha dari CV Akai Jaya Motor

gNews.co.id – Wakil Direktur CV Mentari Jaya Mandiri, Zainal Abidin mengaku tidak tahu perusahaannya ditunjuk dalam pengadaan sepeda motor di instansi pemerintah.

Ia dan Direktur CV. Mentari Jaya Mandiri, Dedhy Sancitra menegaskan tidak mengetahui perusahaannya dipakai oleh CV. Akai Jaya Motor untuk pengadaan 25 unit sepeda motor Yamaha tahun 2021.

Pengadaan paket proyek 25 unit sepeda motor di Kabupaten Morowali dan Pemerintah Provinsi Sulteng.

Bahkan Zainal Abidin dan Dedhy Sancitra mengaku tidak pernah menandatangani selembar pun dokumen proyek.

Di mana pengadaan paket pekerjaan pengadaan 25 unit motor tersebut dari CV. Akai Jaya Motor untuk tujuh instansi di Morowali dan Provins.

“Saya baru tahu perusahaan saya dipakai untuk pengadaan 25 unit motor itu, setelah anak saya yang bekerja di CV Akai Jaya Motor atas nama Akmal Syahban meninggal dunia,” ujar Zainal Abidin kepada wartawan dilansir dari Wartasulawesi.com, Senin (6/12/2022).

Kemudian, dia menceritakan kronologis bagaimana sampai dia tahu perusahaanya digunakan dalam pengadaan proyek 25 unit motor merk Yamaha di CV. Akai Jaya Motor itu.

Saat itu masih dalam suasana berduka, karena anaknya Akmal Syahban meninggal pada 15 Agustus 2021 lalu.

Baca: Diduga Melawan Hukum, Pengacara Rakyat akan Gugat PT. Vale Indonesia

Komentar