Spanduk AA Disambut Positif Masyarakat, Abdul Halim: Sangat Antusias, Mereka Memang Mengenal Sosok Ahmad Ali

gNews.co.id – Pemasangan alat peraga Ahmad Ali atau AA disambut positif oleh masyarakat di Kabupaten Morowali Utara (Morut).

Relawan Kawan Ahmad Ali sudah masif melakukan pemasangan alat peraga di sejumlah wilayah di Kabupaten Morut Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng).

Alat peraga tersebut berupa spanduk terpasang di pagar-pagar rumah warga di lima kecamatan Kabupaten Morut.

Menurut Ketua Kawan Ahmad Ali Morowali Utara, Abdul Halim pemasangan alat peraga Ahmad Ali sudah  menjangkau lima Kecamatan, yakni Kecamatan Petasia, Petasia Barat, Petasia Timur, Bungku Utara, dan Mamosalato.

Pemasangan spanduk di lokasi-lokasi strategis yang menjadi tempat perkumpulan warga masyarakat.

“Respon masyarakat Morowali Utara sangat antusias apalagi mereka memang sudah mengenal sosok Ahmad Ali selama ini,” ungkap Abdul Halim, Selasa (9/7/2024).

Baca: Kerja Masif Relawan Kawan Ahmad Ali di Buol: Siap Menangkan AA-AKA di Pilgub Sulteng

Komentar