117 Calon Jamaah Haji Poso di Lepas

gNews.co.id – Sebanyak 117 calon jamaah haji asal Poso dilepas secara resmi oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Poso, Selasa, 6 Juni 2023.

Dibandingkan tahun sebelumnya, jamaah haji Poso tahun ini mengalami peningkatan cukup signifikan.

Bupati Poso dr. Verna GM Inkiriwang melalui Sekkab Poso Frits Sampurnama, mengungkapkan syukur bisa berkumpul bersama orang-orang pilihan yang berkesempatan melaksanakan ibadah haji.

“Kami merasa bahagia karena saat ini bisa berada di tengah-tengah orang pilihan dan terpilih untuk menunaikan rukun Islam yang ke lima,” ucap Sekkab saat membuka acara pelepasan.

Semoga, lanjut Sekkab, pertemuan yang penuh berkah dan mulia ini, mampu meningkatkan jalinan silaturahmi antar sesama warga masyarakat Kabupaten Poso.

“Olehnya, kami berharap niat yang tulus dan ikhlas tersebut, benar-benar ditunaikan semata-mata untuk beribadah dan bukan untuk tujuan lain. Apalagi riya atau membanggakan diri,” tukasnya.

Menurutnya, perjalanan ke tanah suci bukan perjalanan biasa, namun membutuhkan fisik dan mental yang kuat.

“Sehingga para calon jamaah haji harus selalu menjaga kesehatan dengan istrahat yang cukup dan pola makan teratur, agar bisa melaksanakan ibadah haji dengan baik dan dapat kembali ke Poso dengan selamat,” imbuhnya.

Dia juga meminta, para jamaah haji untuk selalu mendoakan masyarakat dan pemerintah daerah, agar Kabupaten Poso dapat diberkahi sehingga cita-cita mewujudkan masyarakat yang maju, sejahtera, tangguh dan terdepan di Sulawesi Tengah dapat di capai.

Untuk diketahui, para jamaah haji Poso yang diberangkatkan akan dikarantina di asrama haji Palu, kemudian ke tanah suci melalui embarkasi di Balikpapan Kalimantan Timur (Kaltim).

Pelepasan jamaah haji Poso turut dihadiri Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Poso, Dra. Marwiah, para pejabat lingkup Pemda Poso, Ketua Perhimpunan Persaudaraan Haji Poso, Sukimin, SE, M.Si, tokoh agama, tokoh masyarakat serta wali haji dan tamu undangan lainnya.

Komentar