Anwar-Reny Terima Rekomendasi PKS Maju Pilgub Sulteng, Ahmad Syaikhu: Mudah-mudahan Ini Awal Kemenangan

gNews.co.id – Anwar Hafid-Reny Lamadjido resmi menerima surat rekomendasi dari PKS untuk maju di Pilgub Sulteng November mendatang.

Pasangan Bakal Calon (Balon) Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), Anwar Hafid-Reny Lamadjido (AH-RL) menerima surat rekomendasi itu dari Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Ahmad Syaikhu.

Sebagai informasi, Anwar Hafid dan Reny Lamadjido sudah mendapat dukungan dari Partai Demokrat untuk maju Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.

Selain itu juga, AH-RL telah menerima surat rekomendasi B1KWK dari Partai Bulan Bintang (PBB).

Dengan diterimanya surat rekomendasi dari PKS, maka AH-RL siap berlayar untuk ikut kontestasi Pilkada.

Oleh sebab itu, terjawab sudah teka-teki arah dukungan PKS dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulteng 2024.

Presiden PKS, Ahmad Syaikhu resmi menyerahkan surat keputusan dukungan kepada pasangan Balon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulteng, Anwar Hafid-Reny Lamadjido dalam video yang beredar pada Kamis (4/7/2024) malam.

Dalam video tersebut, Ahmad Syaikhu membacakan surat keputusan PKS ihwal dukungannya di Pilgun Sulteng.

“Saya, Presiden Partai Keadilan Sejahtera, Ahmad Syaikhu, menyerahkan surat keputusan dukungan kepada bakal calon gubernur dan bakal calon wakil gubernur Sulawesi Tengah periode 2024-2029, Dr. Anwar Hafid dan Reny Lamadjido,” ujar Ahmad Syaikhu.

Dokumen dukungan yang terbungkus map bening itu diserahkan langsung oleh Syaikhu kepada Ketua DPW Partai Demokrat Anwar Hafid, yang didampingi oleh Reny Lamadjido.

Baca: Jubir Asnawi Tegaskan Anwar-Reny akan Belayar di Pilgub Sulteng

Komentar