Wali Kota menjelaskan catatan kependudukan sangat erat hubungannya dengan upaya Pemerintah Kota Palu untuk mendata sebaik-baiknya jumlah penduduk sehingga terkoordinasi dengan baik.
Oleh karena itu, Pemerintah Kota Palu berterima kasih atas kerjasama yang sudah terbangun terkhusus Dinas Dukcapil Kota Palu dengan beberapa rumah sakit terkait dengan pembuatan akta kelahiran.
“Kalau dulukan, akta itu setelah lahir anak baru diurus. Nah sekarang kita sudah lebih cepat. Pokoknya tinggal lapor kita langsung keluarkan dan langsung diberikan. Sehingga ada inovasi di Dukcapil yang namanya Alpukat atau Anak Lahir Pulang Bawa Akta Kelahiran,” ungkapnya.
Wali Kota mengatakan dengan ditandatanganinya kerjasama ini menandakan semua rumah sakit memiliki kesepahaman yang sama berkaitan dengan administrasi kependudukan.
Ia berharap kerjasama ini dapat berjalan dengan baik dan semakin memperbaiki kerjasama yang sudah terbangun agar lebih berkembang lagi.
Baca Juga: Buka Musrenbang 2024, Wali Kota Sebut Kelemahan Pemerintah Kota Palu
Komentar