Food Estate Wajib, Jokowi Terkesan Warning Hasto Hati-hati

Presiden Jokowi menyampaikan bahwa proyek food estate merupakan hasil kolaborasi kementerian dalam upaya mengantisipasi terjadinya krisis pangan di Indonesia.

Menurutnya, kolaborasi tersebut juga merupakan satu proses yang tidak dapat terpisahkan.

“Ya itu yang kerja itu beberapa kementerian. Ada kementerian teknisnya Kementerian Pertanian,” ujar Presiden Jomowi.

Kemudian, kata dia, yang membuat land clearing, irigasi ada di Kementerian PU, ada yang berkaitan dengan cadangan strategis bisa juga di Kementerian Pertahanan.

Presiden juga menegaskan bahwa proyek lumbung pangan dibutuhkan untuk menampung cadangan pangan nasional.

Apalagi, saat ini hampir semua kawasan masih menghadapi krisis pangan yang berdampak pada kenaikan harga bahan pangan.

Sebelumnya, Hasto Kristiyanto mengkritisi proyek food estate yang digagas Pemerintahan Jokowi yang dinilai kejahatan lingkungan.

Baca: Politisi PDI Perjuangan Soroti Pidato Jokowi di Sidang MPR RI, Fraksi PAN Apresiasi Program Pemerintah

Komentar