Saat didesak mengenai 12 kursi partai pendukung yang akan mengantarkan Cudy mendaftar di KPU, Hamdin masih enggan membocorkan.
Untuk detailnya, kata Dia, partai politik mana saja jadi pengusung nanti, akan diumumkan oleh para pimpinan partai politik (Parpol).
“Komunikasi terakhir dengan Ketua DPP PAN, Zulkifli Hasan, menunjukkan respons yang sangat positif. Zulkifli Hasan bahkan menyatakan dukungan penuh kepada Rusdy Mastura saat bertemu beberapa minggu lalu di Jakarta,” tegas Hamdin.
Selain itu, lanjut Jubir yang juga Tenaga Ahli (TA) Gubernur Sulteng itu. respon positif juga diberikan seluruh partai politik yang telah dikunjungi Cudy dalam safari politiknya di Jakarta beberapa waktu lalu.
Pimpinan Parpol sangat senang dengan pribadi dan kinerja seorang Gubernur Cudy selama tiga tahun memimpin Sulteng.
Mengenai bakal calon pendamping atau wakil Cudy pada Pilgub 2024 bulan November mendatang, Hamdin juga masih enggan menyebutkan nama sosok tersebut tersebut.
Ia hanya mengisyaratkan bahwa pendamping Cudy adalah orang yang sudah dikenal lama dan bukan orang baru.
“Dengan dukungan yang semakin kuat, Rusdy Mastura dipastikan siap maju dalam Pilgub Sulteng, membawa harapan baru bagi masyarakat provinsi berjuluk Negeri Seribu Megalit,” katanya.
Baca: Pilgub Sulteng PAN Ingin Balon yang Menang, Pilihan Jatuh ke Cudy?
Komentar