Kader dan Simpatisan PRIMA Diminta Menangkan Ahmad Ali di Pilgub Sulteng

gNews.co.id – Ahmad Ali mendapat dukungan dari PRIMA untuk maju di Pilgub Sulteng November mendatang.

Wakil Ketua Umum (Waketum) DPP Partai NasDem itu bertekad meningkatkan kemampuan Sumber Daya Manusia (SDM) di Sulawesi Tengah (Sulteng).

Ahmad M. Ali (AA)  yang akan mencalonkan diri sebagai Gubernur Sulteng dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) mendatang, mendapatkan dukungan penuh dari Partai Rakyat Adil Makmur (PRIMA).

Dukungan ini diserahkan langsung oleh Ketua Umum Partai PRIMA, Agus Jabo Priyono, yang didampingi oleh beberapa pengurus Dewan Pimpinan Pusat partai tersebut.

Dalam pertemuan tersebut, Ahmad Ali menekankan pentingnya pengembangan sumber daya manusia (SDM) di Sulawesi Tengah agar mampu mengolah Sumber Daya Alam (SDA) yang melimpah di daerah tersebut.

Salah satu program utama yang akan diperjuangkannya adalah pembangunan sekolah vokasi.

Menurut AA, pendidikan vokasi akan memberikan keterampilan yang dibutuhkan oleh masyarakat lokal agar mereka mampu bersaing di dunia kerja, terutama di tengah perkembangan industri di Sulteng.

“Saya berharap Sulawesi Tengah bisa menjadi salah satu daerah yang maju dengan SDA yang melimpah. Oleh sebab itu, SDM-nya harus dipersiapkan melalui pendidikan vokasi agar mereka tidak hanya menjadi buruh di daerahnya sendiri, tetapi memiliki kemampuan untuk mengelola SDA tersebut,” ujar AA.

Selain itu, Dia juga berkomitmen menjadikan Sulteng sebagai lumbung pangan dengan memaksimalkan keterlibatan rakyat melalui koperasi-koperasi.

Baca: Ahmad Ali Tegaskan tak Akan Tarik Ambulance yang Diberikan ke Warga Huntap Tondo Palu

Komentar