Kecelakaan Pesawat di Morowali, Diduga Angkut Petinggi GNI

gNews.co.id – Beredar foto-foto di aplikasi WatsApp Group (WAG) sebuah pesawat tergelincir di Bandara Maleo Desa Umbele Kabupaten Morowali, Kamis (11/5/2023).

“Kecelakaan pesawat di Bandara Umbele Morowali. Pesawatnya tidak terkendali menyebabkan menabrak pagar pembatas, sehingga pesawat tergelincil keluar area bandara,” tulis sumber salah seorang anggota sebuh WAG.

Kabaranya, pesawat tersebut ditumpangi oleh orang-orang PT Gunbuster Nickel Industri (GNI) yang akan berolak menuju Kabupaten Morowali Utara (Morut).

“Barusan, sementara evakuasi ini. Rombongan para petinggi GNI mau hadiri acara di Morut ketua,” tulisnya lagi.

Dari foto yang beredar lokasi pesawat tergelincir sudah dipasang police line oleh petugas.

Sejauh ini belum ada informasi jenis pesawat yang tergelincir tersebut, dan bagaimana kondisi penumpang pesawat.

Kapolres Morowali, AKBP Suprianto yang dikonfirmasi media ini melalui kontak aplikasi WatsApp (WA), membenarkan ada pesawat tergelincir.

“Benar. Tidak ada korban. Tamu PT GNI,” singkat Kapolres.

Sebelumnya, ia lambat menjawab konfirmasi media mengenai informasi dugaan pesawat tergelincir.

Artikel ini sudah direvisi berkaitan dengan konfirmasi dari Kapolres Morowali, AKBP Suprianto

Baca: PT BTIIG Bertanggung Jawab Terbunuhnya Karyawan, Pernyataan Kapolres Morowali Disorot

Komentar