gNews.co.id – Ketua DPD Partai Gerindra Sulteng Longki Djanggola menekankan agar seluruh kader tetap menjaga soliditas.
Ia mengimbau kader-kader Partai Gerindra di Sulteng, mulai dari ranting hingga pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Sulawesi Tengah.
Hal itu Ia sampaikan saat acara buka puasa bersama keluarga besar DPD Partai Gerindra Sulteng, Sabtu (30/3/2024).
“Diharapkan kepada seluruh kader untuk menjaga kekompakkan, tetap solid,” katanya.
Longki juga menyemangati para kader yang belum terpilih sebagai anggota legislatif.
“Tetap semangat, jaga kekompakkan, baik caleg terpilih maupun caleg yang belum terpilih,” ujar Longki.
Gubernur Sulteng periode 2011-2021 ini mengaku bersyukur Pemilihan Umum (Pemilu) telah usai.
Di mana suara Partai Gerindra di Sulteng meningkat serta Capres dan Cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka menang telak di Sulteng.
“Kita patut bersyukur karena cita-cita menjadikan Pak Prabowo Presiden sudah terwujud,” jelas mantan Bupati Parimo dua periode itu.
Dia juga mengatakan meskipun ada daerah kabupaten Gerindra menurun, hal biasa dalam politik, karena dinamika di daerah tersebut. Yang jelas suara Partai Gerindra di Sulteng meningkat.
Pada kesempatan itu, Longki menyampaikan bahwa dalam waktu dekat Partai Gerindra akan menggelar bagi-bagi takjil untuk masyarakat.
Baca: Gerindra Kota Palu Raih 5 Kursi di Pileg, Dapil 1 Diklaim Suara Tertinggi
Komentar