gNews.co.id – Nama Balon Gubernur Sulteng Ahmad Ali paling populer dibanding kandidat lain di mesin pencarian Google.
Wakil Ketua Umum DPP Partai NasDem itu lebih banyak dicari oleh pengguna layanan Google.
Ahmad M. Ali populer di Google jika dibandingkan Balon Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), Anwar Hafid dan Rusdy Mastura.
Popularitas Bakal Calon (Balon) Gubernur Sulteng itu tercatat oleh mesin penelusuran Google.
Popularitas itu tercatat berdasarkan kueri nama Balon Sulteng yang paling banyak dicari oleh pengguna internet dari wilayah Sulteng.
Sejauh ini, ada tiga kandidat Balon Gubernur Sulteng yang santer dikabarkan bakal bertarung, yakni Ahmad Ali, Anwar Hafid dan Rusdy Mastura.
Namun baru dua nama yang sudah hampir bisa dipastikan bakal jadi calon gubernur, karena telah memastikan memenuhi syarat dukungan partai, mereka adalah Ahmad Ali dan Anwar Hafid.
Sementara Rusdy Mastura sebagai calon petahana masih melakukan upaya untuk mendapatkan dukungan partai, yang sejauh ini diketahui publik tersisa Golkar, PDI Perjuangan dan Perindo.
Berdasarkan catatan Google, secara konsisten popularitas Ahmad Ali di wilayah Sulawesi Tengah masih mengungguli dua kandidat lain, Anwar Hafid dan Rusdy Mastura.
Google mengidentifikasi Ahamd Ali sebagai Anggota DPR RI, begitu juga dengan Anwar Hafid. Sementara Rusdy Mastura sebagai Gubenur Sulteng.
Dalam 12 bulan terakhir, kueri Ahmad Ali konsisten mengungguli Anwar Hafid, Ahmad Ali unggul (58 persen) dari Anwar Hafid (42 persen).
Jika dilihat dari grafik penelusuran, nama Ahmad Ali secara konstan selalu dicari oleh pengguna internet dari wilayah Sulteng. Puncak popularitas pencarian Ahmad Ali pada 14 – 20 April, dengan nilai 75.
Sementara istilah pencarian Anwar Hafid meningkat drastis pada 14 – 20 Juli 2024, nilainya mencapai 100, namun tersebar dari berbagai wilayah di Indonesia, tidak terfokus dari wilayah Sulawesi Tengah.
Google memberi nilai antara 0 – 100. Nilai 100 menunjukkan istilah atau kueri pencarian berada di puncak popularitas. Nilai 50 menunjukkan istilah dengan popularitas separuhnya, sedangkan nilai 0 pertanda tidak tersedia cukup data untuk istilah tersebut.
Baca: Pembangunan Jalan di Sulteng Masih Jadi Keluhan Masyarakat, Data BPS 442 Km Rusak
Komentar