Namun, Ia telah membuat keputusan final untuk tidak lagi maju pada Pileg 2024. Ia memilih untuk fokus pada pencalonannya sebagai Gubernur Sulteng, dengan komitmen untuk membawa perubahan besar bagi masyarakat Sulteng.
Sebagai langkah awal, ia mendorong istrinya, Nilam Sari Lawira, untuk maju sebagai calon DPR RI dari dapil Sulteng.
“Saya tidak bisa maju lagi dalam Pileg, karena jika saya lakukan itu, saya akan terikat secara moral dan tidak bisa maju sebagai Gubernur. Sulawesi Tengah butuh pemimpin yang fokus dan benar-benar ingin membangun daerah,” tandasnya.
Pada Pilkada 2024 ini, Ahmad Ali berkomitmen untuk meningkatkan kesejahteraan seluruh masyarakat Sulteng.
Ia menekankan bahwa jika terpilih sebagai gubernur, kesejahteraan rakyat akan menjadi prioritas utamanya.
“Jika nanti saya jadi gubernur, tidak ada satu pun masyarakat Sulawesi Tengah yang boleh kelaparan selama saya memimpin,” jelas Ahmad Ali.
Komentar