gNews.co.id – Capres Prabowo Subianto menceritakan pengalamannya saat masih aktif menjadi prajurit TNI.
Ia mengaku nyawanya kerap terancam ketika sedang melaksanakan tugas operasi untuk bangsa dan negara Indonesia.
Calon Presiden (Capres) nomor urut 2 itu mengisahkan pengalamannya saat menerima deklarasi dukungan dari Komunitas Bakti Untuk Rakyat di Rumah Kertanegara, Jakarta Selatan (Jaksel), Senin (29/1/2024).
“Saya terus terang saja, saya sudah berkali-kali mau mati, sudah berkali-kali saya berpikir tidak bisa lanjut lagi,” tutur Prabowo.
Ketua Umum Partai Gerindra itu juga menyampaikan dirinya sejak muda telah meneken perjanjian untuk mengabdi pada negara.
Capres yang berpasangan dengan Calon Wakil Presiden (Cawapres), Gibran Rakabuming Raka itu ingin kehidupan yang diberikan Tuhan padanya digunakan untuk memperjuangkan nasib rakyat.
“Tapi Yang Maha Esa masih selamatkan saya berkali-kali, dan sekarang sisa hidup saya, saya akan berjuang untuk rakyat Indonesia,” ungkap.
Prabowo juga pada kesempatan itu juga menyampaikan komitmennya untuk memberantas kemiskinan di Indonesia.
Dalam agenda bertajuk ‘Bakti Untuk Rakyat Bersama Bapak’, Prabowo bertekad mengeluarkan rakyat Indonesia dari kemiskinan.
“Kita ingin menghilangkan kemiskinan dari bumi Indonesia,” tegas Prabowo.
Baca: Diberi Nilai 90 oleh Warga Jateng, Prabowo Makin Semangat
Komentar