Jalan Buntu Lewat MK, Gibran Melenggang! Relawan Nilai Serangan Lawan Gagal

Meski demikian, Ruslan Sangadji bersyukur, karena upaya menjegal Capres dan Cawapres Prabowo-Gibran melalui putusan MKMK, akhirnya gagal.

“Alhamdulillah, segala upaya yang dilakukan sejumlah pihak untuk menjegal Prabowo-Gibran, akhirnya gagal. MKMK telah bekerja profesional,” jelas Ruslan Sangadji.

Tetapi, lanjut Dia, serangan balasan dari RKB, tetap dalam narasi yang santun, tidak menyebar hoax dan tidak kampanye negatif.

Ia menyontohkan, data yang dikumpulkan RKB, ada salah satu Capres yang menerima dana dari Amerika.

Tetapi karena data itu belum terverifikasi, sehingga RKB tidak mau membukanya ke publik.

RKB Sulteng, tambah Ochan saap karib Ruslan Sangadji juga mendapatkan data, ada salah satu Cawapres yang telah menerima dana trilunan, tapi kemudian berkhianat.

“Tapi ya begitulah, biarkan itu menjadi urusan para elite, kami yang di lapangan hanya mau beradu gagasan, bukan beradu kampanye hitam. Tugas kami hanya mau memenangkan Prabowo-Gibran satu putaran,” tandasnya.

Baca: Gus Miftah ke Prabowo: Kekuranganmu Saja Diperhatikan, Apalagi Kelebihanmu

Komentar