gNews.co.id – Koalisi Ojol Mendukung Prabowo Subianto 08 menggelar deklarasi menyarakan dukungannya kepada Capres Prabowo Subianto pada Pilpres 2024 mendatang.
Relawan Kompas 08 ini merupakan gabungan dari sejumlah pengemudi ojek online (Ojol).
Ketua Umum Kompas 08, Mulyadi mengemukakan mereka bahwa Gabungan Ojol di Indonesia siap memenangkan Prabowo pada Pemilihan Presiden (Pilpres).
Mereka yang hadir deklarasi merupakan Ojol di Jabodetabek mengaku bersepakat memenangkan Ketua Umum Partai Gerindra itu menjadi Presiden.
“Rekan-rekan yang hadir pada hari ini, kita sepakat mendukung dan siap memenangkan Bapak Prabowo Subianto menjadi Presiden ke-8 RI,” jelas Ketum Kompas 08, Mulyadi di rumah besar Relawan Prabowo 08, Slipi, Jakarta Barat, Jumat (8/9/2023).
Dengan nada antusias dan semangat, Dia mengatakan deklarasi dukungan Kompas 08 kepada Prabowo telah disepakati bersama.
“Kita semua mempunyai satu rasa istiqomah bahwa kita Ojol mempunyai satu aspirasi yang kita galang, kita gabung di sebuah wadah, yaitu Kompas 08,” katanya.
Mulyadi menyampaikan, Kompas 08 dan seluruh Ojol punya harapan besar kepada Prabowo menjadi Presiden ke-8 Republik Indonesia.
“Ini harapan kita semua, harapan saya juga, mudah-mudahan seluruh Ojol se-Jabotabek dan seluruh Indonesia bisa sama-sama kita mengusung dan memenangkan Prabowo Subianto untuk menjadi Presiden Indonesia yang kedelapan,” ujar Mulyadi.
Sementara, Ketua Koordinator Rumah Besar Relawan Prabowo 08, Fauzi Baadilla menyampaikan amanat untuk pesan damai yang mesti dilaksanakan dalam rangka mendukung Prabowo di Pilpres nanti akan dilaksanakan pada 14 Februari 2024 mendatang.
“Diharapkan, kita semua bisa saling sinergi dan bergerak di area masing-masing,” ungkapnya.
Komentar