gNews.co.id – Nahdlatul Ulama (NU) merupakan Organisasi Islam Terbesar di Indonesia menjadi salah satu pilar persatuan dan kesatuan bangsa.
Ormas Islam ini merangkul kebhinekaan bangsa Indonesia dengan nafas keislaman, rahmatan lil ‘alamin.
NU yang kini dinilai memiliki pengaruh yang besar terhadap kemajuan bangsa dan negara.
Hal itu dikemukakan Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto melalui akun twitter, instagram, dan facebooknya, yang dikutip pada Rabu (1/2/2023).
Peran besar organisasi tertua NU di republik Indonesia sangatlah besar.
Dalam keterangannya, Menhan RI yang juga Ketum Gerindra Prabowo Subianto menyebutkan bahwa 31 Januari 1926, menjadi momentum pergerakan kebangkitan ulama di Indonesia.
“Assalamualaikum Warahmatullah Wabarakatuh, Bismillahirrahmanirrahim..31 Januari 1926, menjadi momentum pergerakan kebangkitan ulama di Indonesia. Saat itu Nahdlatul Ulama (NU) lahir yang hingga detik ini,” ujar Prabowo Subianto.
Menurutnya, telah menorehkan sejarah dalam kebangkitan ekonomi, pendidikan dan kemaslahatan umat.
“NU menjadi bukan hanya pergerakan kebangkitan para ulama, tetapi hadir memberikan kontribusi nyata bagi kebangkitan ekonomi, pendidikan dan kemaslahatan umat,” lanjutnya.
Baca: Prabowo Sebut Bernostalgia saat Kunjungi Mangkunegaran
Komentar