gNews.co.id – Keluarga besar Biro Administrasi Pimpinan (Adpim) Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Tengah berduka atas meninggalnya Selviana, istri dari Yusril, videografer dan editor terbaik di lingkungan Biro Adpim.
Almarhumah menghembuskan napas terakhir pada Ahad (11/5/2025) di kediamannya di Desa Sibowi, Kabupaten Sigi, setelah berjuang melawan penyakit yang dideritanya.
Kepergian Selviana meninggalkan duka yang mendalam, tidak hanya bagi keluarga, tetapi juga rekan-rekan sejawat Yusril di Biro Adpim. Yusril dikenal sebagai sosok yang rendah hati, sabar, dan sangat berdedikasi dalam pekerjaannya. Ia sering menjadi garda terdepan dalam mendokumentasikan berbagai kegiatan penting pemerintah daerah.
Sebagai bentuk belasungkawa, rekan-rekan kerja Yusril turut hadir untuk memberikan dukungan. Salah satunya adalah Cendra, yang menyampaikan rasa duka yang mendalam.
“Semoga almarhumah husnul khotimah, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan,” ungkapnya di rumah duka, Senin (12/5/2025).
Kepala Biro Administrasi Pimpinan, Eddy Nicolas Lesnusa turut menyampaikan simpati dengan mengirimkan karangan bunga ke rumah duka.
Ia juga memastikan bahwa dukungan moral terus diberikan kepada Yusril dan keluarga selama masa-masa sulit ini.
Semoga almarhumah Selviana diterima di sisi Tuhan Yang Maha Kuasa, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan serta kekuatan.
Baca: Kadis Dikbud Provinsi Sebut Lulusan UT Istimewa Dibanding Kampus Lain
Komentar