Kondisi Miris Pasien Sigi, Dirujuk ke Gimpu Pakai Tandu Sejauh 64 Kilometer

gNews.co.id – Kondisi seorang pasien asal Desa Kalamanta Kabupaten Sigi cukup memprihatinkan.

Pasien dengan nama Tn. Arifin ini ditandu sejauh 64 kilometer dari Desa Kalamanta, Kecamatan Pipikoro menuju Rumah Sakit Gimpu Kabupaten Sigi, Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng).

Dilansir dari kabarselebes.id, Tn. Arifin ditandu lantaran kondisi geografis dan cuaca yang tidak memungkinkan diangkut menggunakan kenderaan roda 2 apalagi roda empat.

Sementara jalan dari Kalamanta ke Gimpu hanya bisa dilintasi oleh kenderaan roda dua atau sepeda motor.

Pasien Tn. Arifin menderita penyakit diabetik di bagian kakinya membutuhkan penanganan medis yang serius.

Diketahui, seorang pasien di Desa Kalamanta, Kecamatan Pipikoro, Kabupaten Sigi, dirujuk ke Rumah Sakit di Gimpu dengan menggunakan tandu karena akses jalan yang sulit.

Pasien bernama Tn. Arifin didiagnosa sementara dengan kondisi kaki diabetik yang membutuhkan pemeriksaan lanjutan.

Perjalanan pasien dimulai dari Desa Kalamanta pada pukul 07.30 pagi.

Tim medis yang mendampingi dalam rujukan ini terdiri dari Dokter Ahmad dan Perawat Ningsih, dengan perawat desa turut mendampingi.

Karena akses jalan yang hanya bisa dilalui dengan motor dan kondisi pasien yang tidak memungkinkan untuk dibonceng, pasien dibawa menggunakan tandu.

Baca: Mendiagnosis Vertigo, Ini Jenis Pemeriksaannya

Posting Terkait

Jangan Lewatkan

Komentar