Berdasarkan laporan panitia, sebanyak 6 ribu sampai 10 ribu orang hadir, dapat dipastikan terjadi pergerakan ekonomi yang signifikan selama berlangsung Munas KAHMI.
Belum lagi jika panitia menyediakan tempat untuk UMKM berjualan di arena munas nanti. Sebab yang ia baca dari media, ada tiga agenda yang ada di dalam Munas KAHMI itu.
“Ada Munas sendiri, kemudian KAHMI Expo, dan Mimbar kebangsaan dan KAHMI Peduli. Itu artinya, akan mendatangkan manfaat yang nyata bagi kita di daerah ini,” katanya.
Baca: Dibutuhkan Kolaborasi Tangani Celah Bibir
Selain itu, Abdul Karim berharap, setelah ada Munas XI KAHMI di Palu, ke depan Sulteng juga berani menggelar acara – acara berskala nasional maupun internasional, baik itu berupa even budaya, seni, dan olahraga.
“Terutama olah raga Pencak Silat berskala nasional dan internasional. Ke depan diharapkan dapat dilaksanakan di Sulawesi Tengah,” tandas Abdul Karim Aljufri. BB
Komentar