gNews.co.id – Game atau permainan ML menjadi bagian dari kegiatan Sangganipa Fest 2024 di Kabupaten Parigi Moutong.
Lomba Mobile Legend (ML) ini turut memeriahkan kegiatan yang digelar oleh tim pemenangan Rusdy Mastura.
Selain itu, lomba game ML ini ditujukan kepada para gamers di Kabupaten Parigi Moutong, Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng).
Lomba game ML telah berlangsung di salah satu cafe di Kota Parigi pada Selasa (11/6/2024).
Hal itu disampaikan Juru Bicara Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Sulteng, Azman Asgar dalam keterang tertulis.
Game ML merupakan item lomba yang pertama digelar. Di mana lomba itu diikuti 150 peserta yang didominasi kalangan milenial berusia 18 hingga 20 tahun.
Peserta lomba tidak hanya berasal dari Kabupaten Parigi Moutong, ada yang dari Kabupaten Poso dan Kota Palu.
Lomba game ML ini sengaja dilaksanakan lebih awal dari rangkaian acara funwalk Sangganipa Fest 2024 yang akan digelar 15 Juni 2024.
Banyaknya jumlah peserta dan sistem kompetisi yang panjang menjadi dasar utama pelaksanaan digelar lebih awal.
“Peserta yang mengikuti lomba mengucapkan terima kasih kepada Bapak Gubernur Rusdy Mastura yang sudah mewadahi keterampilan para gamers muda lewat event Sangganipa Fest 2024,” ujar Azman Asgar.
Pemenang dari lomba ML Sangganipa Fest Parimo ini, nantinya akan diumumkan pada rangkaian puncak acara Sangganipa Fest 2024 di Lapangan Masigi Kelurahan Masigi pada Sabtu, 15 Juni 2024.
Komentar