gNews.co.id – Hj Arnila M Ali atau yang akrab disapa Hj Cica resmi mendaftar sebagai Calon Ketua Umum KONI Sulteng pada Kamis (13/3/2025) malam.
Ia mendaftarkan diri sebagai Calon Ketua Umum (Caketum) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sulawesi Tengah (Sulteng) diterima langsung oleh Ketua TPP, Helmy Umar.
Hj Cica digadang-gadang sebagai kandidat kuat dibanding kandidat lain untuk memimpin induk olahraga Sulteng ini.
Dia memiliki rekam jejak yang baik dalam memimpin lembaga KONI di Kabupaten Morowali beberapa tahun silam.
Dalam keterangannya yang diterima redaksi pada Jumat (14/3/2025), ia menyampaikan rasa terima kasih yang tak terhingga kepada seluruh pihak yang telah mendukung proses pendaftarannya.
“Alhamdulillah, prosesnya berjalan lancar tanpa kendala apa pun. Kami membawa 23 pendukung, yang terdiri dari 4 KONI Kabupaten/Kota serta 19 pengurus provinsi cabang olahraga (Pengprov Cabor),” ujar Hj Cica.
Ia menegaskan bahwa keberhasilan ini adalah hasil dari kerja keras dan kolaborasi yang solid.
Menurutnya, sinergi ini harus terus dijaga untuk menghadapi kompetisi dalam Musyawarah Provinsi (Musprov) KONI Sulteng.
Visi dan Misi Hj Arnila M Ali
Dalam pendaftarannya, Hj Cica menyoroti beberapa poin utama yang menjadi fokusnya jika terpilih sebagai Ketua KONI Sulteng:
• Komitmen Perbaikan Tata Kelola KONI
Hj Cica menegaskan niatnya untuk memperbaiki manajemen KONI Sulteng agar lebih profesional dan transparan.
• Distribusi Kepemimpinan Cabor
Ia bertekad mengakhiri praktik satu orang yang memegang lebih dari satu cabang olahraga, bahkan hingga enam cabor sekaligus. Hal ini demi memastikan setiap cabor dikelola dengan baik dan tidak hanya untuk kepentingan pribadi.
Baca: Serius Maju Calon Ketua KONI Sulteng, Misi Hj Cica Ukir Prestasi
Komentar